
Strategi Efektif Meningkatkan Repeat Order untuk Memaksimalkan Keuntungan Bisnis
Sovia
Menjalankan bisnis bukan hanya soal menarik pelanggan baru, tetapi juga mempertahankan mereka agar terus kembali.
Inilah arti repeat order, ketika pelanggan yang puas kembali membeli produk atau layanan dari bisnismu.
Repeat order adalah indikator bahwa brand kamu telah memberikan pengalaman terbaik, baik dari segi produk maupun pelayanan.
Selain meningkatkan penjualan, pelanggan setia juga bisa menjadi promotor alami yang merekomendasikan bisnismu ke orang lain.
Tapi, bagaimana cara memastikan pelanggan terus melakukan repeat order? Yuk, simak strategi dan tips lengkapnya di artikel ini!
Arti Repeat Order
Pernah dengar istilah repeat order tapi masih bingung apa arti repeat order?
Repeat order arti sederhananya adalah pembelian ulang produk atau jasa yang sama di toko yang sama.
Repeat order terjadi ketika pelanggan merasa puas dengan produk atau layanan yang diberikan.
Arti repeat order dalam bahasa Indonesia adalah pembelian ulang, yang menunjukkan bahwa pelanggan percaya pada kualitas produk, pelayanan, atau kemudahan transaksi.
Dalam bisnis, repeat order berperan penting untuk menjaga pemasukan tetap stabil dan meningkatkan loyalitas pelanggan.
Semakin sering pelanggan melakukan repeat order, semakin besar peluang bisnismu berkembang.
Baca juga: Retensi Pelanggan Adalah Kunci Keberhasilan Bisnis, Begini Cara Meningkatkannya!
Manfaat Repeat Order bagi Bisnis
Sumber: freepik.com
Repeat order bukan sekadar transaksi berulang, tetapi juga aset berharga yang bisa meningkatkan pertumbuhan bisnismu.
Selain mendongkrak penjualan, ada banyak manfaat lain yang bisa kamu dapatkan:
1. Menjaga Arus Kas Tetap Stabil
Pesanan berulang berarti pemasukan yang lebih konsisten. Ini sangat penting, terutama saat pasar sedang lesu atau mengalami fluktuasi.
Dengan arus kas yang terjaga, bisnismu bisa lebih mudah bertahan dan berkembang.
2. Membangun Pelanggan Setia
Jika pelanggan terus kembali membeli produk atau menggunakan layananmu, itu tanda mereka puas.
Kepuasan ini bisa berkembang menjadi loyalitas, di mana mereka memilih bisnismu dibanding kompetitor.
3. Memperluas Jangkauan Pasar
Pelanggan yang puas sering kali merekomendasikan produk ke orang-orang terdekatnya.
Hal ini bisa menjadi strategi pemasaran alami yang membantu bisnis menjangkau lebih banyak calon pelanggan tanpa perlu biaya tambahan.
4. Mengurangi Biaya Akuisisi Pelanggan
Mendapatkan pelanggan baru membutuhkan biaya pemasaran yang besar.
Namun, jika pelanggan lama terus melakukan repeat order, bisnismu bisa mengurangi anggaran pemasaran dan lebih fokus pada peningkatan kualitas produk serta layanan.
5. Menghemat Biaya Operasional
Transaksi dengan pelanggan baru seringkali memerlukan lebih banyak usaha dan biaya dibanding pelanggan lama.
Repeat order bisa memangkas biaya operasional, sehingga sumber daya bisa dialokasikan untuk pengembangan bisnis lainnya.
6. Meningkatkan Kepercayaan dan Kredibilitas
Pelanggan yang terus kembali membeli menunjukkan bahwa produk atau layanan yang kamu tawarkan berkualitas.
Semakin banyak repeat order, semakin kuat pula reputasi bisnismu di mata konsumen baru.
Dengan memahami manfaat repeat order, kamu bisa mulai menerapkan strategi yang lebih efektif untuk meningkatkan loyalitas pelanggan dan memastikan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.
Strategi Meningkatkan Repeat Order
Mendapatkan pelanggan baru memang penting, tetapi mempertahankan pelanggan lama jauh lebih menguntungkan.
Repeat order bisa meningkatkan pendapatan bisnismu tanpa harus mengeluarkan banyak biaya pemasaran.
Berikut beberapa strategi yang bisa diterapkan agar pelanggan terus kembali.
1. Berikan Pelayanan yang Ramah dan Responsif
Pelayanan yang baik adalah kunci utama agar pelanggan tetap setia.
Selain kualitas produk, cara kamu berinteraksi dengan mereka juga berpengaruh besar.
Pastikan untuk merespons pertanyaan dengan cepat, memberikan solusi terbaik, dan menangani keluhan dengan profesional.
Pelanggan yang merasa dihargai akan lebih cenderung melakukan pembelian ulang.
2. Buat Kemasan Produk yang Menarik dan Fungsional
Kemasan bukan hanya sekadar pembungkus, tapi juga bagian dari pengalaman pelanggan.
Desain yang menarik bisa meningkatkan nilai produk dan membuat pelanggan lebih tertarik untuk membeli lagi.
Jika memungkinkan, buat kemasan yang bisa digunakan kembali, misalnya kotak jam tangan yang bisa dijadikan celengan. Ini akan memberikan nilai tambah bagi pelanggan.
3. Maksimalkan Sosial Media dan Personalisasi Marketing
Gunakan sosial media untuk menjaga komunikasi dengan pelanggan dan membangun engagement.
Selain itu, manfaatkan email marketing untuk memberikan promo eksklusif atau rekomendasi produk yang sesuai dengan preferensi mereka.
Semakin personal pendekatanmu, semakin besar peluang mereka untuk kembali berbelanja.
4. Tawarkan Program Loyalitas
Semua orang suka promo dan diskon, apalagi jika diberikan secara eksklusif.
Buat program loyalitas seperti poin reward, cashback, free ongkir, atau promo spesial bagi pelanggan setia.
Dengan cara ini, pelanggan merasa dihargai dan lebih tertarik untuk melakukan repeat order.
5. Tangani Komplain dengan Baik
Komplain adalah hal yang wajar dalam bisnis, tetapi cara kamu menanganinya bisa menentukan apakah pelanggan akan kembali atau tidak.
Dengarkan keluhan mereka dengan baik, berikan solusi cepat, dan pastikan mereka puas dengan penyelesaian yang diberikan.
Pelanggan yang merasa didengar akan lebih mungkin kembali berbelanja.
6. Permudah Proses Retur Barang
Proses retur yang rumit bisa membuat pelanggan enggan untuk belanja lagi. Pastikan kebijakan pengembalian barang jelas, mudah dipahami, dan tidak memakan waktu lama.
Jika memungkinkan, sediakan opsi untuk pengembalian barang langsung ke toko offline agar lebih praktis.
7. Pastikan Proses Pesanan Cepat dan Tepat Waktu
Pelanggan ingin pesanannya sampai secepat mungkin. Jika pengiriman terlambat atau pesanan diproses terlalu lama, mereka bisa kehilangan minat untuk berbelanja lagi.
Gunakan sistem manajemen pesanan yang efisien agar pemrosesan lebih cepat dan pengiriman lebih tepat waktu.
8. Kelola Stok dengan Baik
Pastikan stok selalu tersedia agar pelanggan tidak kecewa ketika ingin melakukan repeat order.
Sistem manajemen inventaris yang baik akan membantumu menghindari kekosongan stok dan memastikan pelanggan bisa mendapatkan produk yang mereka inginkan kapan saja.
9. Analisis Data Pelanggan untuk Strategi yang Lebih Baik
Gunakan data pembelian untuk memahami pola belanja pelanggan.
Dengan analisis yang tepat, kamu bisa menyesuaikan strategi pemasaran, menentukan harga yang lebih kompetitif, serta mengelola stok dengan lebih efektif.
Semakin baik pemahamanmu terhadap pelanggan, semakin besar peluang mereka untuk kembali berbelanja.
Baca juga: Pahami Apa itu Loyalty Card dan Keuntungannya Bagi Bisnis
Kesimpulan
Repeat order bukan hanya tanda bahwa pelanggan puas, tetapi juga strategi penting untuk meningkatkan keuntungan bisnis.
Dengan menerapkan strategi yang tepat, bisnis bisa mempertahankan pelanggan setia dan meningkatkan pendapatan secara berkelanjutan.
Bagi bisnis kuliner yang ingin meningkatkan repeat order dengan cara yang lebih efektif, ESB Loop menawarkan solusi terbaik.
Dengan fitur Smart Campaign, bisnis bisa menjalankan promo tertarget untuk meningkatkan conversion rate & ROI.
Ditambah dengan dashboard yang memudahkan pengelolaan promo serta sistem tiering membership yang menarik, ESB Loop siap membantu bisnis meningkatkan retensi pelanggan secara maksimal.
Hubungi Team ESB dan konsultasikan bisnismu sekarang!
