SHARE

Biar Cafe Ramai Pelanggan, Coba Terapkan Tips Ini!

Membuka bisnis cafe atau coffee shop memang sangat menjanjikan karena memiliki pasar yang luas. Pasalnya, semua kalangan—mulai dari anak muda sampai orang dewasa—menyukai kopi. Inilah yang menjadi salah satu alasan kenapa bisnis cafe bisa mendatangkan keuntungan yang besar, terutama bagi pemiliknya. 

Namun demikian, dengan semakin menjamurnya cafe-cafe, khususnya di ibukota membuat persaingan pun jadi semakin ketat. Meskipun sudah membuka bisnisnya dari beberapa bulan lalu, tapi, pelanggan belum banyak yang berdatangan untuk membeli kopi. Untuk itu, supaya cafe milikmu ramai pelanggan, mungkin bisa menerapkan beberapa tips berikut:

Eksterior Cafe? Perlu Dipercantik!

Eksterior Cafe? Perlu Dipercantik!

Sumber: shutterstock.com

Hal pertama yang bisa dilakukan untuk menarik lebih banyak pelanggan adalah mempercantik bagian eksterior cafe. Tampilan cafe yang cantik, tentu dapat memikat calon pelanggan dan membuatnya penasaran dengan cafe milikmu. Ahli Tata Kelola Kota di bidang pusat perbelanjaan Amerika Serikat, Bob Gibbs, mengungkapkan hanya butuh waktu sekitar 8 detik saja untuk menarik minat pelanggan.

Maka dari itu, 8 detik berharga ini harus bisa kamu manfaatkan semaksimal mungkin supaya pelanggan berdatangan ke cafemu. Lalu, gimana caranya mempercantik eksterior cafe? Pertama, tambahkan kanopi atau skylight di bagian depan cafe—terutama jika memiliki pekarangan—supaya pelanggan tidak kepanasan dan terlindungi dari hujan. 

Selanjutnya, tidak lupa menambahkan kursi, meja, dan tanaman hias untuk meningkatkan keestetikan. Atau, bisa juga menambahkan lampu hias ukuran kecil dengan memilih warna warm white atau kuning. Hadirnya lampu hias memberikan kesan yang romantis, hangat, dan cantik ketika malam hari. 

Promo dan Diskon? Sebarkan!

Promo dan Diskon? Sebarkan!

Sumber: shutterstock.com

Hampir semua orang suka berburu diskon makanan dan minuman. Maka dari itu, jangan sampai melewatkan kesempatan ini, ya. Kamu bisa memberi promo dan diskon dengan cara menyebarkan kupon atau post di media sosial. Ketika menyebar kupon, beritahu pelanggan kalau mereka mengumpulkan kuponnya sampai lima atau sepuluh. Maka, mendapatkan minuman dan makanan gratis dari cafemu. 

Baca juga: Digital Supply Chain: Sebagai Langkah Memudahkan & Modernisasi Bisnis Restoran

Selain kupon, kamu juga bisa memberikan voucher diskon pada pelanggan yang baru pertama kali datang dan yang sudah menjadi pelanggan setia di cafemu. Dengan adanya promo dan diskon seperti ini, tentu membuat pelanggan semakin tertarik datang ke cafemu dan membuat mereka senang. 

Promosi di Medsos? Adalah Wajib!

Memiliki media sosial seperti Instagram, TikTok, Facebook, WhatsApp adalah wajib hukumnya ketika membuka bisnis. Soalnya, media sosial bisa kamu jadikan sebagai tempat untuk mempromosikan bisnis cafemu. Melalui media sosial, kamu pun bisa memberitahu minuman dan makanan yang kamu jual. 

Untuk itu, kalau belum memiliki media sosial, tidak ada salahnya membuatnya terlebih dahulu dan promosikan cafemu di sana, ya. Jika perlu, kamu bisa posting foto makanan dan minuman dengan tampilan yang menarik supaya pelanggan semakin terpikat. Ini tentu bisa dijadikan tips agar cafe ramai pelanggan.  

Sampel Makanan? Bagikan!

Sampel Makanan? Bagikan!

Sumber: shutterstock.com

Untuk menarik lebih banyak pelanggan, kamu juga bisa membagikan sampel makanan dan minuman gratis di depan cafemu. Untuk makanan, kamu mungkin bisa membagikan hidangan spesial yang ada di hari itu. Sementara, untuk minumannya, bagikan minuman yang paling sering dibeli pelanggan. 

Tidak lupa, ketika membagikan sampel; berikan kupon pada pelanggan, ajak mereka mengobrol, dan tanyakan bagaimana rasa dari minuman dan makanannya. Dengan begini, tentu pelanggan akan berdatangan ke cafemu dan setelah mereka mencicipinya mungkin saja langsung membeli minuman dan makanan tersebut. 

Nah, itulah dia beberapa tips yang bisa kamu terapkan supaya cafe ramai pelanggan. Untuk mempermudah operasi bisnis cafe yang kamu tekuni, maka gunakan aplikasi kasir cafe dari ESB, ya. Soalnya, memakai aplikasi ini, maka dapat membantu melacak, mencatat, serta memproses transaksi penjualan bisnis lewat sistem elektronik, lho. 

Selain itu, aplikasi ini juga memudahkan untuk mempromosikan bisnis kepada pelanggan secara otomatis. Bahkan, melindungi keuangan dan data transaksi bisnis dari ancaman pihak yang tidak bertanggung jawab. Yuk, gunakan aplikasinya!

SHARE
Promo Kami
Inspirasi Lainnya