ESBPreneur, Kamu Udah Bisa Manfaatin AI di Restoran Loh!
Di era sekarang ini, teknologi AI di restoran jadi kunci dalam mendorong kreativitas dan inovasi dalam sektor kuliner. Restoran jadi sering banget pake teknologi canggih buat bikin pengalaman berkuliner makin seru, dan pelanggannya makin betah dan loyal.
Salah satunya AI (Artificial intelligence) yang ikut memberi peran dalam industri restoran. Tentu! Aplikasi AI membantu restoran jadi lebih gampang dalam melakukan operasional belakang layar seperti meningkatkan pelayanan customer service. Dengan bantuan AI, restoran bisa mengetahui apa yang pengunjung suka dan gimana kebiasaan mereka pas belanja. Jadi, restoran bisa menyesuaikan menu dan promosi brand kamu sesuai kebutuhan pelanggan.
Nah, di sisi dapur, teknologi AI juga bikin manajemen stok jadi lebih simpel, kurangi pemborosan, dan bisa tebak kebutuhan stok. AI juga bantu atur jadwal karyawan dan kerja, jadi restoran bisa pasang staf sesuai dengan jumlah pelanggan. Hasilnya, layanan jadi lebih baik sambil hemat biaya.
Untuk selengkapnya, artikel ini akan mengupas tuntas penggunaan AI di restoran yang memberikan beragam manfaat. Penasaran? Simak artikel di bawah ini sampai habis ya!
Ini 9 Manfaat Penggunaan AI di Restoran
Sumber: Freepik.com
Berikut ini ada 9 penggunaan AI di restoran yang sangat berguna untuk bisnis kulinermu. Siapa tau kamu tertarik dan belum menggunakan AI di restoranmu:
1. Order Makan Online dengan AI di Restoran
Pastinya! Sekarang, restoran-restoran udah mulai sering pake teknologi AI buat mengurus pesan makan online. Jadi, kamu bisa pesan makanan lewat situs web atau aplikasi, dan AI bakal bantu atur pesenan, konfirmasi, sampe proses pembayaran.
2. Chatbot untuk Pemesanan dengan Bantuan AI di Restoran
Ada juga chatbot AI yang udah terpasang di beberapa restoran, entah di platform media sosial atau situs web. Chatbot ini bisa bantu kamu pesen meja atau makanan dengan cepat dan gampang.
3. Merekomendasikan Menu dengan AI di Restoran
Selain itu, restoran juga bisa pake AI buat kasih rekomendasi menu ke pelanggan berdasarkan preferensi mereka, atau history pesenan sebelumnya. Jadi, kamu mampu meningkatkan penjualan lebih banyak dan bikin pelanggan lebih puas.
4. AI Mampu Mengatur Inventory Bahan Baku
AI di restoran juga bisa digunakan untuk memantau persediaan restoran, mulai dari stok makanan, bahan baku secara real-time. Jadi, restoran bisa menghindari kehabisan bahan makanan penting dan atur pengeluaran dengan lebih baik.
5. AI di Restoran Mampu Menganalisis Data Pelanggan
Selain itu, AI bisa bantu restoran kamu mengumpulkan dan menganalisis data pelanggan. Informasi ini bisa dipake buat pahamin kebiasaan makan pelanggan dan bikin strategi pemasaran yang lebih efektif.
6. Mengatur Jadwal Karyawan/Staf
Di sisi lain, AI juga bisa atur jadwal karyawan berdasarkan pola pesanan yang berubah-ubah, serta identifikasi tren kinerja karyawan lainnya.
7. Memantau Kualitas Makanan
Restoran bisa pake kamera dan sensor AI buat pantau kualitas makanan selama proses masak, memastikan semuanya sesuai dengan standar kualitas mereka.
8. Pelayanan Makanan dengan AI di Restoran
Nggak cuma itu, restoran yang punya layanan pengiriman makanan juga sering pake AI buat atur rute pengiriman dan menebak waktu pengiriman yang lebih akurat.
Oh iya, chatbot AI juga mampu lakukan jawab pertanyaan pelanggan, tawarin menu, kasih info tentang restoran, atau handle keluhan juga udah mulai banyak diterapin.
9. Meningkatkan Profit Bisnis Kulinermu
Terakhir, AI mampu meningkatkan profit bisnis kuliner. Loh kok bisa sih, Gimana caranya? Jadi ada salah satu teknologi AI pertama untuk bisnis kuliner di dunia yang mampu meningkatkan profit bisnis kulinermu sampai 40%, yaitu OLIN milik ESB.
OLIN mampu lakukan proyeksi sales dengan akurasi hingga 90% lebih, deteksi tanda-tanda fraud secara otomatis, memberikan strategi up-selling berdasarkan analisa menu dan kebiasaan pelanggan, menganalisa dan merekomendasikan promosi paling efektif, sampai monitor kesehatan bisnis lebih mudah dari mana saja dan kapan saja.
Itu dia 9 manfaat AI di Restoran, pake teknologi AI ini bener-bener bantu restoran jadi lebih efisien, interaksi sama pelanggan makin seru, dan bisa nambahin pendapatan juga. Dengan terus majunya teknologi AI, kita pasti bakal melihat inovasi baru di industri kuliner.