SHARE

5 Strategi Membuat Desain Menu Restoran yang Terlihat Profesional

Di era teknologi seperti sekarang ini, kreativitas dan profesionalitas merupakan hal yang penting. Dengan dua hal tersebut, sebuah usaha bisa tetap eksis, menggaet banyak pembeli, serta memiliki nilai tambah di mata pelanggan.

Ada banyak bisnis yang membutuhkan kreativitas dan keahlian. Bisnis restoran salah satunya. Salah satu area di mana restoran dapat menggunakan kreativitasnya melalui buku menu. Buku menu restoran yang tadinya terlihat membosankan bisa diubah menjadi lebih menarik dan profesional.

Jika kamu memasuki bisnis restoran, menciptakan menu yang paling menarik adalah suatu keharusan. Dalam artikel ini, kamu akan dapat menemukan tips mendesain menu restoran yang kreatif dan menarik.

Tips Desain Menu Restoran Kreatif dan Profesional

1. Tempatkan Posisi Menu (layout) dengan Sesuai

Desain menu restoran harus menampilkan posisi gambar yang sesuai

Sumber: http://jasafotojakarta.com

Poin ini merupakan poin kunci yang mampu membuat pengunjung tertarik membeli, karena dengan sesuainya posisi menu, pandangan para pengunjung akan langsung tertuju ke daftar makanan atau minuman. Untuk menjalankan poin pertama ini, yang harus kamu lakukan hanya membuat font, gambar, atau desain terlihat rapi satu sama lainnya.

2. Masukkan Harga Paket ke dalam Menu

Tarik perhatian pelanggan dengan desain menu restoran yang menjual harga paket

Sumber: https://urukyu.wordpress.com

Menjual makanan dan minuman dalam bentuk paket lebih diminati oleh masyarakat luas, karena harga paket cenderung lebih murah ketimbang membeli satuan. Karena harga paket cenderung lebih diminati, kamu bisa menempatkannya di posisi depan dengan tujuan agar para pengunjung tertarik untuk membeli.

3. Jangan Menonjolkan Harga

Buat desain menu restoran jangan terlalu menonjolkan harga

Sumber: https://www.pinterest.com/ibnufauzi

Menampakkan harga jual dari makanan dan minuman memang penting. Namun, jangan terlalu menonjolkannya di buku menu restoran, karena hal yang demikian itu justru akan membuat lari para pengunjung. Buatlah pengunjung terfokus pada makanan atau minuman yang dijual, dan bukan pada harga jualnya.

4. Sisipkan Tanda Tertentu

Sisipkan tanda tertentu untuk meningkatkan desain menu restoran

Sumber: https://gobiz.co.id

Tanda yang dimaksud bisa berupa kotak atau lingkaran berwarna yang berisi promo atau diskon makanan. Dengan membuat tanda tertentu, pastinya para pengunjung akan selalu menunggu kejutan apalagi yang akan diberikan untuk mereka sehingga restoran pun akan selalu ramai pengunjung.

5. Cetak dengan Bahan yang Berkualitas

Desain menu restoran yang baik merupakan cetakan bahan menu yang berkualitas

Sumber: https://www.tokopedia.com

Beberapa restoran mencetak dengan bahan-bahan biasa saja dalam menunya. Jika kamu salah satu owner restoran yang melakukan itu, buku menu yang sudah jadi akan terlihat seperti kertas atau buku tidak layak pakai, dan pelanggan tidak akan tertarik untuk melihat menu sama sekali.

Jika kamu sudah terjun ke bisnis restoran, tentu kamu harus menghindari hal yang tersebut karena akan sangat merugikan usaha yang dijalankan. Selain itu, jika bahan yang digunakan untuk mencetak buku menu restoran tidak berkualitas tinggi, maka desain menu yang telah kamu buat sebelumnya dengan baik tentu akan menjadi sia-sia.

Itu dia beberapa tips desain menu restoran yang sekiranya bisa kamu terapkan. Membuat desain menu restoran yang kreatif dan menarik sendiri adalah salah satu cara untuk menarik minat para pengunjung. Jadi, jangan sepelekan keberadaan buku menu ini.

SHARE
Promo Kami
Inspirasi Lainnya